Debut Gol di Anfield, Sturridge: Terima Kasih Tuhan
Striker Liverpool, Daniel Sturridge mengaku senang menandai debutnya di Anfield dengan mencetak salah satu gol kemenangan 5-0 The Reds atas Norwich City dalam pertandingan lanjutan Premier League.
Sturridge bergabung dengan Liverpool awal bulan ini setelah digaet dari Chelsea senilai 12 juta pounds. Pemain berusia 23 tahun ini mengaku senang dan menikmati momen- momen dirinya bergabung dengan tim asuhan Brendan Rodgers.
"Saya sangat menikmatinya," kata Sturridge, seperti dilansir Sky Sports, Minggu (20/1/2013). "Saya ingin berterima kasih kepada Tuhan atas kesempatan, dan membuat saya mengenakan jersey Liverpool, tanpa Dia, ini tidak akan mungkin terjadi,” sambungnya.
"Saya ingin juga berterima kasih kepada manajer untuk memberi saya kesempatan," ucapnya. “Bagus untuk berada di sini, di salah satu klub kelas dunia. Saya bersama pemain kelas dunia seperti Luis Suarez dan Steven Gerrard, dan pemain lain yang bagus,” lanjutnya.
Selain itu, mantan pemain Manchester City ini juga memuji rekan barunya di lini depan, Luis Suarez yang menurut Sturridge, bakal menjadikan dia penyerang yang lebih baik. Dia juga yakin, kerjasamanya di lini depan Liverpool bersama Suarez akan kian padu.
"Bagus untuk bermain dengan dia (Suarez), kami sudah berlatih dengan baik bersama- sama, dan saya pikir hanya akan menjadi masalah waktu sebelum benar-benar padu,” tutupnya.
Senin, 21 Januari 2013
Langganan:
Posting Komentar (Atom)

0 komentar:
Posting Komentar